Horor!! Cerita Mengenai Hal Gaib yang di Rasakan Hewan Peliharaan

Greetings guys!! 

Jadi kali ini saya akan bahas berbagi hal-hal yang berbau gaib. Banyak hal yang terjadi disekitar kita termasuk hal gaib, nah, yang lebih ngeri-ngeri sedap lagi nih kalau peliharaan kita yang ngerasain hal begituan. Berikut saya akan berbagi cerita mengenai cerita seram yang saya baca di sebuah website BuzzFeed. Mengenai kebenarannya saya juga masih bertanya-tanya tapi daripada mikiri bener atau enggaknya mending baca aja dulu biar gak penasaran. Check it out guys!!

Sensing Disaster

17 Cerita Mengerikan Dimana Hewan Peliharaan Merasakan Hal Gaib
Suatu waktu, kami meminta para pemakai BuzzFeed Community untuk berbagi mengenai cerita menyeramkan yang dirasakan oleh hewan peliharaan mereka. Disini kita akan dibuat bertanya-tanya apakah hewan peliharaan bisa melihat dunia yang tidak bisa kita lihat.

11. Wajah di Webcame
Aku berada dirumah sendirian saat itu dan ingin mencoba webcame ku untuk pertama kalinya.  Anjingku Petey tiba-tiba berlari –lari di belakangku, menggonggong dan menggeram. Pada saat itu aku menggunakan pendeteksi wajah dimana akan muncul kotak diwajah kita pada layar monitor. Petey kembali dan duduk dikakiku dan pada saat itu webcame ku mendeteksi wajah diatas bahuku dan kotak pendeteksi wajah tersebut hilang setelah beberapa detik.

22. Keadaan Misterius
Rasanya pria yang merupakan pemilik apartemen kami hilang dalam “keadaan misterius” dan masih menjadi misteri hingga tiga puluh tahunan kemudian. Setiap hewan peliharaan yang kami pelihara selalu bertingkah aneh. Anjing-anjing menggonggong. Kucing-kucing juga kabur tanpa alasan. Anjingku, yang baru saja ku adopsi dan sepertinya di siksa oleh seorang pria sebelum kami menemukannya, menggeram padahal tidak ada apapun dan bereaksi seperti ada orang aneh padahal tidak ada siapapun disana. Yang lebih mengerikan lagi, terkadang aku merasa ada orang lain dikamar mandi pada saat aku mandi, melihat ku, dan ketika aku membuka pintu kucing ku duduk diluar dan dia keihatan seperti bersiaga. Setidaknya aku terlindungi.

33. Sesuatu di Toilet
Aku membawa anjingku untuk memberi makan kucing tetangga dan entah mengapa dia pergi ke toilet disana dan hanya berdiri di sudut sambil memandangi sesuatu. Kemudian aku menemukan bahwa kucing tetanggaku juga melakukan hal yang sama.

44. Jendela
Saat aku menonton TV, kucingku berjalan masuk keruangan dan meloncat ke pangkuanku. Tiba –tiba dia berhenti sejenak dan memandang keluar jendela yang ada  di belakangku dengan saksama. Dia mencengkram jarinya kebahuku dan menurunkan kepalanya seolah-olah sedang fokus dengan sesuatu diluar. Kemudian dia mulai mengeong dengan nada rendah seolah-olah ada sesuatu mengerikan dibelakangku, yang membuat bulu kudukku merinding. Dia tiba-tiba memindahkan kepalanya ke kanan dan sebelum aku dapat bereaksi, aku mendengar suara klakson mobil ibuku yang cukup membuatku terkejut kemudian bangun dan berlari kedepan pintu sambil berteriak, menggendong kucingku seperti bayi.

55.  Suara dimalam hari
Aku memelihara seekor Great Dane bernama Bellatrix dan tidur bersamaku dan suamiku saat malam hari. Beberapa minggu yang lalu aku bolak balik dan terbangun saat tengah malam. Ketika aku berusaha kembali untuk tidur aku mendengar suara pria mengatakan “Halo.” Aku menghiraukannya dan kembali berusaha untuk tidur kedua kalinya ketika aku mendengar suara pria berteriak, “Halo!” Aku terkejut anjingku mendengarnya juga dan memandangi langit-langit, menggeram dan menggonggong. Dan beberapa hari setelahnya aku merasakan hal yang sama, tapi kali ini sebanyak tiga kali ketukan keras yang suaranya berasal dari dalam dinding kami dan anjingku juga mendengarnya. Aku merasa kau bisa bilang aku punya Scooby Doo yang asli saat ini, tetapi aku lebih memilih untuk tidak memecahkan misteri ini.

66. Darkness Falls
Suamiku sedang berada dirumah sendirian disuatu malam. Dia memutuskan untuk menonton Darkness Falls. Di film ini, banyak adegan hantu yang muncul di dekat langit-langit. Ketika dia sedang menonton, dia menyadari dua ekor anjingnya memandanginya, sama sekali tidak bergerak, diatas langit-langit tepat dibelakang kepala suamiku. Suamiku segera bangkit dan dengan penuh ketakutan menghidupkan semua lampu.

77. Ada Hantu di Rumah
Anjing Black lab kami tidur tepat disebelah kami. Entah dari mana dia meloncat dari tidurnya dan berlari ke ruang makan dan mulai menggonggong di sudut dinding seperti anjing gila. Ibuku bilang, “ada hantu dirumah kita.”  Dia pergi ke dapur untuk mengambil minyak jadi dia bisa berdoa.
Ibuku meminyaki dinding dan kemudian mulai berdoa, kami mendengar sesuatu berlari kebawah tangga. Itu kelihatan sangat nyata sehingga kami memandang satu sama lain dan aku berteriak,”Ada seseorang dirumah kita!” tapi tidak ada apapun. Sampai hari ini cerita itu membuatku merinding.

88.   Merasakan Musibah
Ketika aku masih kecil aku memiliki seekor kucing  tabby jingga yang besar bernama Leo. Di kediaman kami, kami memiliki lemari barang antik dimana kucing-kucing kami mengerti kalau mereka tidak boleh naik. Suatu hari, ketika aku sedang menonton TV, Leo mulai mengeong terus-menerus dan melihat keatas kepalaku. Setelah dua menit aku mengabaikannya, dia melompat ke lemari, menyembunyikan dirinya dibelakang mangkuk kaca dan menyentak ekornya. Dia mulai menangis meratap sangat panjang. Akhirnya aku bangkit untuk mengambilnya sehingga dia tidak akan memecahkan apapun. Aku berjalan menyebrangi ruangan dan tak lama aku mengangkat Leo, rak kayu besar yang berisi pernak pernik jatuh dari dinding.. tepat dimana kepalaku berada tadi.

99. Arloji Kakek
Setelah kakek dari suamiku meninggal, semua barangnya kami letakkan di ruang bawah tanah. Perlahan-lahan kami memindahkannya, dan menemukan jam arloji yang sudah tua. Namun sejak kami membawanya kembali keatas hingga kami menjualnya, Chihuahua kami akan duduk dibelakang kursi dan menggonggong tidak menentu ke lorong tepatnya kamar tidur kami, yang dimana jam itu kami simpan. Setelah kami menjual arloji itu, chihuhua kami kembali seperti semula. 

10. Piring Kaca
Kucing masa kecilku pergi ke gudang dan duduk memandangi piring kaca yang menjadi tempat makanannya, yang kemudian mulai meledak dengan keras sehingga pecah berkeping-keping, menutupi seluruh ruangan. Untungnya kucingku tidak terluka.

111. Ruang Bawah Tanah
Ketika aku berumur 12 tahun keluarga kami mengadopsi anjing pertama kami. Saat itu aku tidur di loteng dan anjing kami tidur denganku di kamarku. Beberapa tahun kemudian ketika orang tuaku memiliki anak lagi, mereka memindahkan kamarku ke ruangan bawah tanah. Anjingku menolak turun kebawah. Ketika aku memaksanya ke kamarku, dia akan menangis dan merengek tepat disebelah pintu hingga aku membiarkannya keluar.
Selang beberapa tahun, kami mengadopsi anjing lain. Aku memutuskan untuk membiarkan anjing baru ini dikamarku, karena anjing pertama kami menolak tidur disana, tetapi hal yang sama juga terjadi padanya. Sejak hari pertama dia benci berada diruang bawah tanahku dan ketika aku memaksanya, dia akan menangis dan mencakar pintuku agar membiarkannya keluar.

112. Rumah Pembunuh
Ada kejadian pembunuhan/ bunuh diri disebuah rumah di lingkungan tempat tinggal kami yang tenang. Suatu hari sebulan setelah kejadian itu, aku berlari dengan anjingku disekitar lingkungan tempat tinggal kami itu. Dia berlari dengan kecepatan tinggi dan tiba-tiba dia membelok tajam kesamping dan berhenti didepan rumah itu. Dia berdiri disana dan hanya memandanginya. Aku berusaha menyeretnya pergi dari sana. Aku sangat ketakutan.

113. Dinding
Suatu waktu aku berjalan berjalan dengan anjingku dimana dia tiba-tiba memandangi dinding yang bergoyang.

14. Lorong
Selama 6 tahun aku memelihara anjingku, aku tidak pernah mendengarnya melolong. Aku mendengar dia menggonggong dan menggeram. Entah kenapa, dia meninggalkan kamarku, duduk tepat diluar lorong pintu dan mulai melolong pada sesuatu. Keesokan paginya, dia melakukan hal yang sama,mulai melolong hingga 3 jam lamanya. Aku kemudian menyadari bahwa dia masuk kekamar saudaraku malam itu, dimana pintu kamarnya selalu tertutup dan tidak ada seorangpun yang membiarkannya masuk kesana. Ya, setidaknya tidak ada keluarga yang tinggal.

115. Dibawah Ubin.
Aku tinggal di rumah berhantu terkenal beberapa tahun yang lalu di San Pedro ,California. Banyak hal yang terjadi tetapi yang paling menakutkan adalah ketika kami mengadopsi anjing liar. Dia tidak pernah bersuara sampai akhirnya dia berenti di bawah tangga ruang bawah tanah dan mulai menggonggong pada langit-langit disana. Ketika kami memindahkan ubin ke samping, kami menarik keluar tumpukan kliping koran dari sebelum tahun 1950-an, semua mengenai pembunuhan, bunuh diri, dan kecelakaan dimana korbannya meninggal. Ini sungguh mengerikan.

16. Kucing Pecinta Horor
Aku memiliki kucing bernama Lola, dan dia sangat manis. Suatu hari aku pulang dari Target dengan tas yang penuh dengan film horor seharga $10. Aku menonton Paranormal Activity 3 dan di adegan paling menyeramkan dan menggelisahkan, dia mulai mengeong sangat keras. Contohnya, ketika si iblis Toby menarik rambut Katie ke bawah, Lola mulai mengeong dan mengusap TV.  Setelah itu, setiap aku menonton film horor dia selalu berada di sisiku.

117.   Kamar Tidur Putrinya
Kami tinggal di rumah keluarga teman dan kami membawa anjing kami. Sejak keluarga kami memiliki kucing yang tidak akur dengan anjing maka kami meletakkannya di kamar tidur atas. Semuanya baik-baik saja sampai akhirnya saat kami duduk di dapur setelah makan dan tiba-tiba saja kami mendengar anjing kami menggonggong seperti anjing gila. Dia TIDAK PERNAH menggonggong seperti itu. Itu sangat keras dan kedengaran sangat suram. Ketika kami mengecek dia, dia mondar-mandir disekitar ruangan. Dia berhenti dan melihatku dan mulai memandangi sesuatu dilorong ruangan. Aku pikir itu aneh tetapi karena aku tidak melihat apapun jadi aku menutup pintu lagi. Segera dia menggonggong lagi dan tidak berhenti sampai aku kembali ke ruangan.

Keluarganya kemudian memberitahu kami bahwa anak perempuan dari pemilik rumah itu meninggal dan menggunakan ruangan itu sebagai kamar tidurnya. Terkadang mereka mendengar suara langkah kaki dan suara tertawa di tangga menuju keatas.



Source:https://www.buzzfeed.com/elainawahl/17-stories-of-pets-sensing-the-supernatural?utm_term=.tukg1NXB1#.ohv9x7ORx

Komentar

Postingan Populer